rss
email
twitter
facebook

Thursday, November 22, 2012

Pengertian Model Client dan Server


Model client adalah model komputasi yang bertindak sebagai aplikasi terdistribusi sebagai partisi tugas atau beban kerja sebagai pemohon pelayanan atau request service. Pada karakteristik client, mendeskripsikan bahwa kerjasama program yang terbentuk dalam suatu aplikasi dimana sisi client melakukan request atau permintaan terhadap apa yang mau di running. Pada sisi client, jalinan hubungan yang terbentuk adalah One to One. Dimana komponen client meminta fungsi layanan hanya satu ke satu dari sisi server

Sedangkan model server adalah model komputasi yang bertindak sebagai aplikasi terdistribusi sebagai partisi tugas atau beban kerja antara penyedia sumber daya atau layanan. Pada karakteristik server, mendeskripsikan bahwa kerjasama program yang terbentuk dalam suatu aplikasi dimana sisi server menyediakan layanan terhadap client. Pada sisi server, jalinan hubungan yang terbentuk adalah One to money. Dimana komponen server dapat menyediakan layanan dari 1 ke banyak link client.

Server juga di definisikan sebagai sebuah alat atau komputer yang mengatur dalam sebuah sumber jaringan. Ada beberapa tipe server, diantaranya:


  • File Server
  • Print Server
  • Database Server

Pada File server, sebuah komputer atau alat storage yang khusus di peruntukkan untuk menyimpan file. Pada Print server, komputer yang mengoperasikan satu atau lebih printer dimana dia mengatur traffic dalam jaringan penggunaan printer. Pada Database server, itu suatu sistem komputer yang memproses query database.

No comments:

Post a Comment